Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
iklan space 728x90px

Ingin Sewa Apartemen Jakarta Selatan? Coba Lakukan 5 Tips Ini!


Apartemen merupakan hunian modern yang saat ini tengah digandrungi banyak orang, khususnya masyarakat di kota-kota besar.  Mereka tinggal di apartemen bukan sekadar menaikkan gengsi semata, tetapi lebih mengejar pada faktor efektivitas. Tempatnya yang strategis dan memiliki berbagai fasilitas menjadi alasan utama mereka untuk sewa apartemen Jakarta Selatan.

Peminat jenis hunian vertikal  mengalami kenaikan setiap tahunnya. Tidak heran bila harganya selalu terus naik, baik harga beli atau pun jualnya. Tidak sedikit orang yang ingin tinggal di apartemen, tetapi harganya yang selangit menyebabkan mereka memutar otak supaya bisa menikmati apartemen. Salah satu cara yang bisa digunakan ialah dengan jalan menyewanya.

Menyewa apartemen pastinya seperti membeli sebuah unit apartemen yang butuh mencermati beragam aspek. Untuk itu supaya tak salah pilih unit sewa apartemen di Jakarta Selatan sebaiknya Anda mengaplikasikan 5 tips ini saat akan menyewa apartemen.

1. Sesuaikan dengan ketersediaan dana
Saat in telah banyak penawaran sewa apartemen, tetapi yang jadi pertanyaannya ialah apakah sesuai dengan dana yang tersedia di saku Anda? Dana di sini bukan cuma mampu membayar sewa setiap bulan saja. Namun Anda juga mesti memperhatikan berbagai biaya yang menyertainya.  
Perhitungan dana ini pastinya amat penting. Bila tidak tentu saja akan menyulitkan Anda yang sewaktu-waktu dapat terusir dari apartemen yang ditinggali lantaran tidak sanggup membayarnya. Oleh karena itu, sebelum pindah ke apartemen sewaan, buatlah terlebih dahulu perencanaan anggarannya.

2. Cari dan Pilih Lokasi yang Tepat
Pilih lokasi apartemen yang dekat dengan mobilitas dan aktivitas keseharian Anda. Entah
dekat dengan transportasi umum, rumah sakit, sekolah, tempat kerja, dan lainnya.

3. Periksa unit sewa dengan teliti
Saat akan menyewa apartemen, sebaiknya Anda langsung memeriksa unit yang ingin disewa, bukannya mengunjungi unit contoh. Lihat keadaan terbaru dari unit apartemen yang akan disewa. Misalnya periksa toilet dan saluran air apakah berfungsi secara baik, cek pula pendingin ruangan, lampu, listrik, dan sebagainya. Kecuali di dalam area unit, Anda juga perlu memeriksa bagian apartemen seperti lorong-lorongnya.  Selain itu apakah tersedia tangga darurat, alat pemadam, ataupun fasilitas penunjang lainnya.

4. Furnished/Unfurnished
Menghuni apartemen yang sudah berisi furnitur dapat menjadi pilihan tepat walaupun Anda telah mempunyai furnitur. Bila pengembang atau pemilik apartemen menawarkan unit apartemennya sekaligus dengan furniturnya, sebaiknya manfaatkan saja! Bila memang Anda telah mempunyai furnitur sebelumnya alangkah baiknya menjual furnitur yang telah Anda miliki untuk mengurangi biaya sewa.

5. Membuat perjanjian sewa
Jangan sampai lupa membuat perjanjian sewa rangkap dua bermaterai untuk dipegang masing-masing pihak. Dalam surat perjanjian tersebut berisi antara lain besarnya uang sewa, lamanya waktu sewa, pihak mana yang bertanggung jawab atas kerusakan, berbagai fasilitas hak penghuni, dan sebagainya. Keberadaan surat perjanjian sewa tersebut bisa menjadi bukti legal untuk menghuni unit apartemen itu.

Semoga tips di atas dapat menjadi panduan bagi Anda yang tengah mencari apartemen untuk hunian. Namun sekiranya masih belum puas dengan tawaran dan saran di atas, Anda bisa cari sewa apartemen Jakarta Utara.

Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.
Follow Berita/Artikel Serambi Bisnis di Google News