Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
iklan space 728x90px

3 Cara Agar Mahir Pemrograman


Generasi muda jaman sekarang banyak yang berminat untuk mahir pemrograman. Minat ini datang bukan saja dari para anak muda yang lulusan sekolah IT tapi juga pada kalangan umum dengan latar belakang non IT. Kecenderungan ini tidaklah mengherankan karena dunia industri sekarang sedang bergerak kearah digitalisasi dan otomasi. Lapangan pekerjaan formal ataupun non formal bidang IT sangat banyak ditemukan dan salah satu lapangan pekerjaan bidang IT adalah programmer. 

Terdapat beberapa cara agar kalangan umum bisa mahir pemrograman. Ketiga cara ini tentu tidaklah mudah karena mendalami keahlian pemrograman bukanlah semudah membalikkan telapak tangan. Untuk menguasai pemrograman perlu waktu yang cukup lama, kesabaran dan menguras tenaga serta pikiran. Tapi ini tentu bukan berarti tidak mungkin, banyak cara untuk mahir pemrograman.

Masuk Sekolah IT

Sekolah IT bukan artinya hanya perguruan tinggi tapi juga SMK IT. Kita akan membahas topik SMK IT ini lebih dalam. Anak muda terutama yang masih bersekolah tingkat SMP seharusnya sudah memikirkan minatnya masing-masing. Banyak juga dari anak-anak sekolah SMP umum yang sudah cenderung suka ilmu komputer dan pemrograman. Mereka tertarik karena bakat, karena lingkungan ataupun karena suka membaca artikel tentang dunia IT dan pemrograman. Anak-anak seperti ini bisa lebih fokus mendalami dunia pemrograman dengan masuk sekolah kejuruan khusus IT atau SMK IT. Sekolah kejuruan IT ini akan membuat minat anak-anak ini menjadi terasah dan terarah. Dengan mengikuti SMK IT maka anak-anak yang berbakat atau berminat ini dapat langsung menguasai bahasa pemrograman sejak usia dini.

Bentuk lain dari sekolah IT adalah vokasi. Vokasi adalah jenjang pendidikan setelah sekolah menengah atas yang fokus kepada keahlian tertentu. Vokasi dalam bidang IT juga bisa menjadi alternatif agar mampu dengan cepat mahir pemrograman.

Ikut Kursus Pemrograman

Kursus pemrograman adalah jalur pendidikan non formal untuk menguasai keahlian pemrograman. Kursus pemrograman bisa diikuti oleh para lulusan sekolah IT untuk lebih mengasah keahlian mereka pada satu atau beberapa bahasa pemrograman. Kalangan umum juga bisa mengikuti kursus pemrograman. Tujuan kalangan umum untuk mengikuti kursus programming ini bisa untuk melihat kedalaman bakat mereka, tingkat peminatan pribadi dan juga untuk sekedar tahu dunia pemrograman. Sebagian dari mereka yang benar-benar berminat atau bakat bisa lebih fokus dengan mengikuti kursus pemrograman yang lebih intensif dan lebih fokus. 

Banyak lembaga kursus programming yang menyediakan kelas pemula agar kalangan umum dapat mencoba dunia pemrograman. Kursus programming untuk pemula biasanya dimulai dari topik yang sangat sederhana kemudian topik sederhana ini diulang-ulang agar dapat memberikan pemahaman yang lebih dalam terhadap para pemula. Sedangkan bagi kalangan umum yang sudah mempunyai minat yang kuat atau berbakat bisa mengikuti kursus programming super intensif atau yang biasa disebut dengan bootcamp. Kursus super intensif ini biasanya bisa memakan waktu berbulan-bulan dan fokus kepada satu bahasa pemrograman tertentu. Tujuan kursus pemrograman intensif ini adalah untuk mempersiapkan pesertanya agar bisa diterjunkan langsung ke dalam proyek IT skala industri.

Belajar Sendiri Otodidak

Cara lain agar mahir pemrograman adalah mempelajari sendiri bahasa pemrograman secara otodidak. Mungkinkah berhasil ? Ya mungkin sekali. Ada banyak materi belajar bahasa pemrograman gratis di youtube, semua kalangan dapat menggunakan fasilitas ini untuk belajar bahasa pemrograman. Kemudian juga banyak terdapat materi dan tutorial belajar bahasa pemrograman melalui website di internet. Dengan minat yang kuat bisa saja kalangan umum belajar sendiri otodidak kemudian mahir pemrograman. 


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "3 Cara Agar Mahir Pemrograman"

Follow Berita/Artikel Serambi Bisnis di Google News